Tiga Tempat Wisata Di Macao Yang Bisa Kamu Kunjungi Dalam Sehari

tempat wisata di Macao,wisata di Macao,itenerari Macao,wisata luar negeri,berwisata ke Macao,tempat wisata Macao,liburan ke Macao

Dibandingkan harus berwisata ke Eropa yang membutuhkan banyak biaya, berwisata ke Macao tidak banyak menguras kantong. Enaknya lagi, toh di Macao kamu juga bisa mendapatkan nuansa Eropa yang tidak kalah dengan aslinya. Jika ingin berwisata ke luar negeri dalam waktu sehari, tiga tempat wisata di Macao ini bisa kamu jadikan destinasi pilihan.

Tiga Tempat Wisata di Macao untuk Itenerari Sehari

Senado Square dengan Ruin’s of St. Paul

Berkunjung ke Senado Square bisa membawamu ke tiga tempat wisata di Macao sekaligus. Yang pertama tentu saja Senado Square itu sendiri.

senado square macao,the riuns of st paul macao,the venetian macao,tempat wisata di Macao,wisata di Macao,itenerari Macao,wisata luar negeri,berwisata ke Macao,tempat wisata Macao,liburan ke Macao
sumber foto: chinahighlights.com

Ini adalah semacam Pasar Baru-nya Macao. Ada banyak toko dan kios yang menjual berbagai macam souvenir, kuliner hingga pakaian.

Setelah puas berbelanja dan menikmati street food disini, kamu bisa menuju salah satu landmark paling terkenal di Macao, Ruin’s of St. Paul. Sebuah bekas bangunan gereja yang dibangun pada masa penjajahan Portugal.

Pada tahun 1835, gereja ini tersapu oleh taifun hebat, dan hanya menyisakan dinding bagian depannya saja. Justru disinilah letak keunikannya, dan menjadikan Ruin’s  of St. Paul sebagai salah satu spot fotografi yang instagramabel.

Masih disekitar Senado Square, tepatnya disamping Ruin’s of St. Paul, kita bisa berkunjung ke Macao Museum. Di tempat ini, kamu bisa mempelajari sejarah Macao yang pernah menjadi daerah jajahan Portugis. Dan tenang saja, semua koleksi atau informasi dalam museum ini dilengkapi terjemahan bahasa Inggris.

The Venetian Macao

Setelah puas berinteraksi dengan budaya Asia dan wajah masa lalu Macao di Senado Square, saatnya kamu berinteraksi dengan budaya Eropa dan wajah modern Macao. Dimana lagi kalo bukan di The Venetian Macao.

the venetian macao,tempat wisata di Macao,wisata di Macao,itenerari Macao,wisata luar negeri,berwisata ke Macao,tempat wisata Macao,liburan ke Macao
sumber foto: common.wikimedia.org

Ini adalah komplek resort mewah yang jadi pusat hiburan modern di Macao. Dari namanya, kamu bisa menebak bahwa kompleks resort ini tentu mengadopsi gaya Italia.

Yup benar. Glamornya kasino disekitarnya membuat kamu serasa di Las Vegas. Dan tak kalah menariknya adalah kamu juga bisa merasakan sensasi menaiki gondola ala Venesia di Italia sana.

Giant Panda Pavilion

Dari kehidupan glamor, kamu bisa mengambil nafas sejenak dan menghirup udara alam bebas. Untuk itu kamu bisa berkunjung ke Macao Giant Panda Pavilion.

giant panda pavillion,giant panda macao,the venetian macao,tempat wisata di Macao,wisata di Macao,itenerari Macao,wisata luar negeri,berwisata ke Macao,tempat wisata Macao,liburan ke Macao
sumber foto: iacm.gov.mo

Letaknya memang cukup jauh dari kawasan gemerlap Macao, tepatnya berada di sisi bukit Seac Pai Van Park di Coloane. Di tempat seluas 3000m2 ini, kamu bisa berjumpa dan berkenalan dengan dua ekor panda raksasa bernama Xin Xin dan Kai Kai.

Kedua panda raksasa tersebut merupakan hadiah dari Pemerintah Cina saat ulang tahun reunifikasi Macao ke-10. Tak hanya berisi panda, pavilion ini juga berisi aneka satwa lainnya, serta tempat belanja souvenir yang serba panda.

Waktu sehari ternyata belum cukup untuk menikmati keajaiban Makao. Karena selain tiga tempat diatas, kamu ternyata belum berkunjung ke tempat yang jadi pusatnya wisata kuliner khas di Macao.


Pulau Taipa, adalah sebuah pulau kecil dimana kamu bisa sepuasnya menikmati aneka kue lezat khas Macao di toko-toko kue setempat, terutama di kafe Kwun Ya Kai. Kamu juga mungkin akan tergiur berkunjung ke museum Grand Prix. Dsana kamu bisa melihat koleksi motor dan mobil-mobil keren yang dipakai di ajang balapan Grand Prix Macao.

Atau jika kamu suka dengan kegiatan yang memacu adrenalin, kamu bisa berkunjung ke Macao Tower Convention & Entertainment Center. Dari atas ketinggian 338 meter, kamu bisa menguji nyalimu dengan bungee jumping atau berjalan-jalan di luar gedung yang lantainya terbuat dari kaca tebal.

Jika kamu penggemar sejarah, tentunya kamu tidak akan melewatkan kunjungan ke dr. Sun Yat Sen Memorial House. Di rumah yang dulu ditempati oleh tokoh penggerak Revolusi Republik Cina ini banyak tersimpan benda-benda dan arsip sejarah penting saat pergerakan revolusi melawan dinasi kekaisaran Cina.

Itulah Macao, destinasi wisata yang menawarkan perpaduan gaya Eropa dan Asia. Dan percayalah, ternyata memang tidak cukup sehari saja untuk menikmati keajaiban Macao.

Kamu mungkin juga suka...

Tinggalkan Komentar Ya

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

%d blogger menyukai ini: