UKM Terus Maju Dan Pasti Untung Bersama TM Agung Podomoro

Usaha Kecil Menengah (UKM) merupakan salah satu penyangga perekonomian Indonesia. Jumlah pelaku usaha industri UKM di Indonesia terus berkembang setiap tahunnya. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, tahun lalu jumlah UKM di Indonesia mencapai 56,5 juta. Dari total pekerja di Indonesia yang mencapai 110 juta orang, 107 juta di antaranya masuk dalam struktur UKM. Pengembangan serta pemberdayaan UKM adalah langkah yang strategis dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN, terlebih sektor ini memiliki peranan besar dalam menambah lapangan pekerjaan, dan mendongkrak perekonomian Indonesia. Bedasarkan data Kementerian Perindustrian RI, kontribusi sektor UKM terhadap produk domestik bruto meningkat menjadi 60,34% dalam lima tahun terakhir dari 57,84%. Begitu juga serapan tenaga kerja pada sektor ini, meningkat menjadi 97,22% dari 96,99 % pada periode yang sama (sumber: marketing.co.id).

Pesatnya perkembangan UKM disisi ekonomi dan sosial memang menguntungkan. selain berperan dalam pertumbuhan ekonomi dan penyerapan tenaga kerja juga berperan dalam perindustrian hasil-hasil . Namun, dari sisi pelaku usaha, meningkatnya jumlah industri UKM otomatis membuat persaingan usaha tambah ketat. Setiap pelaku UKM diharuskan terus berinovasi dan merancang strategi baru supaya bisa tetap bertahan, dan berkembang menjadi lebih besar.

Banyak usaha kecil berjuang dengan menentukan jenis penjualan yang harus dilakukan, karena anggaran mereka terbatas. Keputusan yang harus dibuat tidaklah mudah: metode penjualan apa yang akan memberi keuntungan? Bertahan pada model offline dengan hanya sekedar membuka toko fisik saja, atau mengikuti arus shifting dengan aktif berjualan secara online pula? Dengan situasi persaingan usaha yang semakin ketat, pilihan cerdas dalam strategi penjualan tentu dengan menggabungkan kedua model penjualan diatas, yakni secara offline dan juga secara online. Toko fisik harus tetap ada, karena fungsi utamanya adalah sebagai faktor trust, meningkatkan kepercayaan calon pembeli. Keberadaan toko fisik ini pun tidak boleh asal-asalan. Faktor lokasi dan prestise jelas sangat menentukan.

TM Agung Podomoro

Bergabung bersama TM Agung Podomoro merupakan solusi cerdas bagi UKM Indonesia untuk terus maju, pasti untung dan juga semakin berkembang. Mengapa?

Karena hanya Trade Mall (TM) Agung Podomoro yang menggabungkan kedua model penjualan, yakni secara offline dengan keberadaan toko fisik yang prestise dan secara online, yakni dengan membuat e-commerce khusus bagi pelaku UKM yang berada di TM Agung Podomoro.

Konsep Trade Mall berbeda dengan pusat perbelanjaan (Mall) biasa. Sebuah Mall biasanya lebih fokus menjual barang-barang brand terkenal. Sementara Trade Mall berbasis pada kumpulan kios-kios UKM yang menawarkan berbagai macam kualitas barang. TM Agung Podomoro merupakan jaringan Trade Mall terbesar se-Indonesia. Hingga saat ini, TM Agung Podomoro Group mengelola 10 pusat perbelanjaan di Jakarta dan Balikpapan yaitu TM Blok M Square, TM Mangga Dua Square, TM Lindeteves Trade Center (LTC) Glodok, TM Harco Glodok, TM Kenari Mas, TM Kalibata City, TM Thamrin City, TM Seasons City, TM Blok B Tanah Abang, dan TM Plaza Balikpapan.

tm agung podomoro,belanjauntung,tmapkontes2017,tmvaganza2017
TM Agung Podomoro Blok M Square (sumber: IG @tmagungpodomoro)

Dalam perkembangan terkini, banyak pusat perbelanjaan atau Mall yang mengalami penurunan pengunjung. Yang mana disinyalir karena adanya shifting atau perubahan pola konsumsi dari masyarakat lebih banyak membeli barang secara online. Namun, tidak demikian dengan TM Agung Podomoro Grup. Angka kunjungan ke Trade Mall Agung Podomoro grup berkisar 300 ribu-500 ribu pengunjung setiap harinya. Hal ini menunjukkan bahwa TM Agung Podomoro Grup tidak terpengaruh dan tidak terjepit oleh pasar online. Itulah mengapa berwirausaha bersama TM Agung Podomoro bisa sangat menguntungkan.

Lebih jauh lagi, TM Agung Podomoro juga sangat berkomitmen untuk ikut membantu UKM yang bernaung dibawah Trade Mall mereka. Berbagai upaya dilakukan TM Agung Podomoro agar tenant-tenant UKM bisa semakin berkembang besar, Tidak hanya menawarkan penyewaan maupun kepemilikan kios bagi pelaku UKM dengan harga terjangkau, tetapi juga meningkatkan pengetahuan tenant untuk dapat meningkatkan bisnisnya. Selain itu, TM Agung Podomoro juga mengajak para pedagang yang masih berdagang secara konvensional menuju pasar global dengan menggunakan semua saluran media online melalui seminar dan pelatihan dan juga menyediakan aplikasi berbasis Android untuk tenant-tenant TM Agung Podomoro seperti : LTC Glodok dan Blok B Tanah Abang.

Untuk mendongkrak jumlah kunjungan, TM Agung Podomoro juga mengadakan event TM Vaganza, dimana untuk setiap pembelian 100 ribu bisa mendapatkan satu kupon undian dengan berbagai hadiah menarik di setiap bulannya yang berujung pada Grand Prize di akhir tahun dengan hadiah utama satu buah mobil Toyota Fortuner.

tmagungpodomoro,tmapkontes2017,tmvaganza,belanjauntung,trademall
Mekanisme TM Vaganza (sumber: tmvaganza.com)

Edukasi bisnis online melalui seminar dan pelatihan juga kerap dilakukan manajemen TM Agung Podomoro supaya tenant dapat bertahan dalam menghadapi pasar global yang kompetitif dan memiliki daya saing yang kuat dalam kancah bisnis online yang makin berkembang di Indonesia. Upaya serius TM Agung Podomoro untuk membantu UKM Indonesia pada bisnis online salah satunya adalah dengan menggandeng Ken Dean Lawadinata, mantan CEO Kaskus dan meluncurkan e-commerce khusus untuk tenant yang bergabung di Trade Mall mereka.

“E-commerce ini tidak menjual barang milik sendiri seperti e-commerce yang selama ini sudah ada, tetapi akan menjajakan barang dagangan yang dimiliki tenant-tenant yang tergabung di TM Podomoro. Sehingga, nantinya tenant kami tidak hanya berdagang secara konvensional saja, melainkan secara online,” (Ho Mely Surjani, Asisten Vice President Marketing TM Agung Podomoro).

Dengan berbagai upaya membantu UKM tersebut, tak heran jika TM Agung Podomoro merupakan tempat favorit bagi UKM yang ingin mengembangkan bisnis mereka. Seperti yang diungkapkan Dhani, pedagang kios fashion umum Princess Lolita Collection, di Lantai 1 Trade Mall Thamrin City, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Dhani mengaku sudah lebih 4 tahun dia membuka kios di TM Thamrin City. Meskipun status kiosnya masih menyewa, dia bersyukur status barang dagangan telah menjadi miliknya, sementara ketika memulai bisnis dulu barangnya titipan. (sumber: Gatra.com).

Jadi, ketika semangat berwirausaha itu ada, tumbuh dan kembangkanlah bersama TM Agung Podomoro. Sudah banyak pelaku UKM yang merasakan keuntungan dan bisnis mereka semakin berkembang saat bergabung bersama TM Agung Podomoro. UKM akan terus maju dan pasti untung bersama TM Agung Podomoro.

Kamu mungkin juga suka...

(1) Komentar

  1. Qlapa Rumahnya Produk Handmade Indonesia Yang Unik Dan Berkualitas – Warung Wisata

    […] produk asli Indonesia berarti kamu ikut serta memajukan industri kecil dan menengah bangsa sendiri. Siapa sih yang tidak bangga jika industri kita menjadi maju? Dan dengan membeli […]

Tinggalkan Komentar Ya

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

%d blogger menyukai ini: